Berita Daerah

Agus Setiyawan Resmi Pimpin BPKP Lampung, Gubernur Rahmat Mirza Dorong Tata Kelola Transparan

Gubernur Lampung, Rahmat Mirzani Djausal, BPKP Lampung, Agus Setiyawan, Pemerintahan Bersih, Tata Kelola Pemerintahan, Berita Lampung, Pos Independent
Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal resmi melantik Agus Setiyawan sebagai Kepala BPKP Lampung. Sinergi keduanya diharapkan memperkuat tata kelola pemerintahan bersih dan transparan. Dok/Adpim Lampung

BANDARLAMPUNG | Posindependent.com – Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal resmi melantik Agus Setiyawan sebagai Kepala Perwakilan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Provinsi Lampung, menggantikan Nani Ulina Kartika Nasution.

Pelantikan berlangsung khidmat di Gedung Pusiban, Komplek Kantor Gubernur Lampung, Bandarlampung, Senin 27 Oktober 2025.

Pelantikan tersebut mengacu pada Surat Keputusan Kepala BPKP Nomor KP.01.03/Kep-400/K/SU/2025. Hadir dalam kesempatan itu Deputi Bidang Pengawasan Instansi Pemerintah Bidang Perekonomian, Infrastruktur, dan Pembangunan Kewilayahan BPKP Aryanto Wibowo, unsur Forkopimda Provinsi Lampung, serta jajaran kepala perangkat daerah.

Prosesi Khidmat Iringi Keberangkatan Jamaah Umrah Kloter 58 Bir Ali di Lhokseumawe

BPKP Fokus Dorong Tata Kelola Pemerintahan Efektif

Dalam sambutannya, Deputi BPKP Aryanto Wibowo menegaskan komitmen lembaganya untuk menghadirkan pengawasan yang memberi nilai tambah strategis bagi pembangunan daerah. Ia menekankan pentingnya pengawasan yang berdampak nyata, mendorong pemerintahan yang bersih, efektif, dan transparan.

“BPKP berfokus pada tiga hal utama: pengawasan yang memberi nilai tambah strategis, pengawasan berbasis hasil (outcome), serta penguatan sistem pengendalian intern dan tata kelola pemerintahan guna mencegah potensi kecurangan sejak dini,” ujar Aryanto.

Menurutnya, fokus tersebut diharapkan dapat memperkuat pertumbuhan ekonomi dan efisiensi pembangunan di Provinsi Lampung. “Silakan manfaatkan sepenuhnya peran BPKP – kami siap membantu dan mengawal setiap langkah pembangunan daerah,” tegasnya.

Rakor Kemenimipas 2025 Perkuat Kendali Kinerja dan Tata Kelola Kanwil di Seluruh Indonesia

Gubernur Mirza: Sinergi Pemerintah dan BPKP Kunci Tata Kelola Bersih

Gubernur Rahmat Mirzani Djausal menyampaikan selamat bertugas kepada Agus Setiyawan, sekaligus menegaskan pentingnya sinergi antara Pemerintah Provinsi Lampung dan BPKP.

“Semoga amanah ini membawa semangat baru dalam memperkuat upaya mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih, transparan, dan berintegritas,” ujar Gubernur Mirza.

Ia menekankan bahwa di tengah keterbatasan fiskal, pemerintah daerah harus tetap kreatif, adaptif, dan akuntabel dalam melaksanakan pembangunan. Dalam konteks tersebut, BPKP berperan bukan hanya sebagai lembaga pengawas, tetapi juga mitra strategis pemerintah daerah dalam meningkatkan akuntabilitas kinerja dan kualitas perencanaan.

Jihan Nurlela Resmi Pimpin PKDL 2025–2030, Lampung Perkuat Dukungan bagi Disabilitas

Gubernur Mirza juga menyoroti harapan besar masyarakat agar pembangunan di Lampung semakin adil, merata, dan berdampak langsung bagi kesejahteraan rakyat.

“Masyarakat ingin melihat jalan yang lebih baik, layanan publik berkualitas, dan ekonomi tumbuh inklusif. Semua itu terwujud jika tata kelola pemerintahan kuat dan terpercaya. Bersama BPKP, kita wujudkan Lampung Maju Menuju Indonesia Emas – dengan birokrasi bersih dan pelayanan publik yang tulus,” katanya.

Harapan Kepemimpinan Baru BPKP Lampung

Menutup sambutannya, Gubernur Mirza berharap kepemimpinan Agus Setiyawan dapat memperkuat kolaborasi dan komunikasi dengan pemerintah daerah.

“Pak Agus harus aktif membantu kami, memberi masukan konstruktif, dan menjadi mitra dalam memastikan setiap program berjalan efektif serta berdampak bagi masyarakat,” pungkasnya.***

Polda Sumut Gagalkan Penyelundupan 255 Kg Ganja, Dua Kurir Aceh Ditangkap di Karo

Dapatkan pengalaman membaca berita yang lebih cepat dan praktis bersama PosIndependent. Ikuti saluran resmi kami di WhatsApp Channel disini untuk menerima notifikasi berita pilihan setiap hari.

× Advertisement
× Advertisement